Head Coach Deltaras FC Bejo Sugiantoro/ist
InfoSidoarjo – Kabar duka datang dari dunia sepak bola Indonesia. Head coach Deltras FC untuk musim 2024/2025, Bejo Sugiantoro, meninggal dunia saat bermain fun football di Lapangan SIER, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (25/2/2025).
“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, selamat jalan Coach Bejo. Mari bersama mendoakan beliau. Bagi umat Islam, mari kita bacakan Surat Al-Fatihah,” ujar CEO Deltras FC, Amir Burhanuddin.
Amir juga menyampaikan doa agar amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah SWT serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
“Terima kasih atas perjuangan almarhum Coach Bejo selama di Deltras,” tambahnya.
Manajemen Deltras FC dan Deltras FC Akademi menyatakan rasa kehilangan yang mendalam atas kepergian Bejo Sugiantoro. Mereka juga berterima kasih atas dedikasi dan kontribusi almarhum bagi klub selama ini.
Selamat jalan, Coach Bejo.((RED))