InfoSidoarjo – Bhabinkamtibmas Desa Sambibulu, Polsek Taman, Aiptu Choirul, melakukan pengecekan terhadap jalannya program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) yang dijalankan oleh masyarakat setempat pada Sabtu (8/3/2025). Program ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan pekarangan rumah warga.
Dalam kunjungannya, Aiptu Choirul meninjau perkembangan tanaman terong dan cabai yang ditanam warga. Ia mengapresiasi upaya masyarakat dalam bercocok tanam secara mandiri.
“Program P2L ini sangat penting, terutama dalam situasi yang tidak menentu. Dengan memiliki sumber pangan sendiri, kita dapat lebih mandiri dan mengurangi ketergantungan pada pasar,” ujarnya.
Selain melakukan pengecekan, Aiptu Choirul juga memberikan edukasi kepada warga mengenai cara merawat tanaman dan mengatasi hama yang dapat menghambat pertumbuhan. Ia menekankan bahwa keberhasilan program ini dapat menjadi contoh bagi desa lain dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan.
Doni, salah satu pengurus lahan P2L Desa Sambibulu, menyambut baik kunjungan Bhabinkamtibmas. Ia merasa didukung dan semakin termotivasi untuk mengembangkan pertanian pekarangan.
“Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan bimbingan dari Pak Aiptu Choirul. Ini sangat membantu kami dalam merawat tanaman,” kata Doni.
Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, program P2L di Desa Sambibulu diharapkan dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat.((RED))