Java Residence Perluas Pengembangan, Hadirkan Cluster 3 Tahap 2 di Krian dan Cluster 5 di Sukodono

InfoSidoarjo – Java Residence kembali memperluas pengembangannya dengan meluncurkan Cluster 3 Tahap 2 di Krian dan memperkenalkan proyek terbaru Cluster 5 di Sukodono. Langkah ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk menyediakan hunian yang nyaman, asri, dan strategis bagi masyarakat Sidoarjo dan sekitarnya.

Direktur Java Residence, Rachmat Suhendra, mengungkapkan kebanggaannya atas ekspansi ini.

“Kami sangat bangga dapat memperkenalkan proyek terbaru kami, Cluster 3 Tahap 2 dan Cluster 5. Dengan mengutamakan kualitas, desain modern, dan lokasi strategis, kami berharap proyek ini dapat menjadi solusi hunian ideal bagi masyarakat,” ujar Rahmat Suhendra saat Konferensi Pers di Hotel Aston Sidoarjo, Jumat 31 Januari 2025.

Dijelaskan Hendra, ekspansi yang dilakukan. Java Residence dengan mengembangkan cluster 5 di kawasan Masangan Wetan Sukodono mengingat kebutuhan hunian masyarakat di wilayah pinggiran Surabaya sangat tinggi.

“Kita berkomitmen dengan harga terjangkau antara Rp 400 Juta – Rp.600 Juta, warga sudah bisa memiliki hunian yang asri, adapun segmen pasar yang kita bidik adalah para keluarga muda, bahkan para Gen Z yang berusia 18 sudah bisa memiliki rumah,”terangnya.

Di Cluster 5 Sukodono lanjutnya, lokasinya sangat dekat dengan Stasiun Gedangan, pusat perbelanjaan dan hanya sekitar 7 menit dari rumah sakit Mitra Keluarga.

“Ada 240 unit rumah dengan konsep minimalis modern yang berdiri sendiri-sendiri dan terhindar dari banjir,”tambahnya.

Sukses dengan Cluster 1, Cluster 2, dan tahap pertama dari Cluster 3, Java Residence optimistis proyek terbarunya ini akan mendapat sambutan positif. Cluster 5 hadir di kawasan Masangan Wetan Sukodono dengan konsep terbaru yang menonjolkan desain modern dan lingkungan hijau yang lebih asri.

Direktur PT. Mitra Usaha Konstruksi, Mas Jay yang merupakan kontraktor utama menyatakan kesiapan timnya untuk menghadirkan hunian berkualitas.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan hunian yang aman, nyaman, dan selesai tepat waktu bagi calon penghuni Java Residence,” kata Mas Jay.

Dukungan juga datang dari sektor agen properti, Principal Brighton Central, Nancy Kho, meyakini ekspansi ini akan semakin memperkuat posisi Java Residence di pasar properti.

“Java Residence telah menjadi salah satu proyek perumahan yang paling diminati, dan kami yakin ekspansi ini akan semakin memperkuat posisinya,” tutur Nancy.

Hal senada disampaikan Principal Agent Ray White Gedangan, Ipong Mahardika, yang optimistis proyek ini akan sukses dan terus berkembang dengan inovasi yang lebih baik.

Selain pengembang dan agen, sektor perbankan juga turut mendukung proyek ini. Kepala Cabang Bank BTN KC Surabaya Bukit Darmo, Hadiyan Helmi Irawan, menyatakan kesiapan memberikan kemudahan proses KPR dengan suku bunga terbaik.

“Kami bangga menjadi bagian dari perjalanan Java Residence dalam menghadirkan hunian berkualitas. Semoga proyek ini berjalan lancar,” katanya.

Sementara itu, Kepala Cabang Bank BTN KC Syariah Cabang Diponegoro Surabaya, Kurnia Muhammadi, juga menyampaikan apresiasinya.

“Kami siap mendukung pembiayaan kepemilikan rumah dengan skema yang transparan dan sesuai prinsip Syariah,” ujarnya.

Dengan berbagai dukungan tersebut, Java Residence optimistis bahwa Cluster 3 Tahap 2 dan Cluster 5 akan menjadi pilihan utama bagi masyarakat yang mencari hunian nyaman dan berkualitas di Sidoarjo.((RED))

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari