Bulog Serap 9,5 Ton Gabah Petani Watesari, Babinsa Koramil Balongbendo Dampingi Langsung di Lapangan

InfoSidoarjo โ€“ Upaya menjaga ketahanan pangan nasional kembali ditunjukkan melalui sinergi lintas sektor di Sidoarjo. Kali ini, Babinsa Koramil 0816-10/Balongbendo, Serma Alfian, mendampingi langsung pelaksanaan program Serapan Gabah Petani (SERGAB) yang dilakukan oleh Bulog di Desa Watesari, Kecamatan Balongbendo, Kamis (10/4/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Bulog berhasil menyerap sebanyak 9.505 kilogram atau 9,5 ton gabah kering hasil panen dari para petani lokal di Desa Watesari. Proses penimbangan dan pengangkutan gabah dilakukan secara terbuka dan lancar dengan pendampingan aparat TNI serta perangkat desa.

Serma Alfian menyatakan bahwa keterlibatan Babinsa dalam program ini merupakan bagian dari tanggung jawab TNI AD dalam mendukung kesejahteraan petani dan menjaga stabilitas pangan.

โ€œKami hadir untuk memberikan rasa aman, memastikan kelancaran proses serapan, serta mendukung agar petani memperoleh harga yang layak atas hasil panennya. Ini adalah bentuk sinergi nyata antara TNI, pemerintah desa, Bulog, dan para petani,โ€ ungkap Serma Alfian.

Kepala Desa Watesari, Arofiq, turut mengapresiasi peran semua pihak yang terlibat, terutama kehadiran Babinsa yang dinilainya sangat membantu menjaga kelancaran dan kepercayaan petani dalam kegiatan tersebut.

Program SERGAB ini tak hanya ditujukan untuk menyerap hasil panen, tetapi juga berperan penting dalam menjaga kestabilan harga gabah di tingkat petani serta memperkuat stok pangan nasional.

Kegiatan ini menjadi bukti bahwa kolaborasi antara pemerintah, TNI, dan petani mampu menghadirkan solusi konkret dalam mendukung ketahanan pangan di tingkat desa.((RED))

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari