Halal Bihalal PSHW-TM Sidoarjo Kota, Momen Rajut Silaturahmi dan Tebar Semangat Positif

InfoSidoarjo – Persaudaraan Setia Hati Winongo Tunas Muda (PSHW-TM) Ranting Sidoarjo Kota menggelar acara halal bihalal dengan nuansa sederhana namun penuh makna di Lapangan Kalipecabean, Sidoarjo, Minggu (13/4/2025).

Acara tersebut dihadiri oleh seluruh saudara PSHW-TM Ranting Sidoarjo Kota, Babinsa Kalipecabean, tokoh masyarakat, serta sejumlah pejabat lingkungan setempat.

Dalam sambutannya, Ketua PSHW-TM Ranting Sidoarjo Kota, Agung Setiawan, mengajak seluruh anggota untuk menjadikan momentum halal bihalal sebagai sarana mempererat silaturahmi dan saling memaafkan.

“Jadikan acara halal bihalal ini sebagai momen untuk melebur segala kesalahan. Seorang Setia Hati harus memiliki jiwa pemaaf dan terus menjaga silaturahmi,” ujarnya.

Agung juga menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dengan sesama, baik di lingkungan kerja, sekolah, maupun tempat tinggal.

“Pribadi Setia Hati harus selalu menjunjung tinggi adab dan sopan santun dalam menjalin hubungan sosial,” tambahnya.

Ketua RW 05 Kalipecabean, Saiful, yang turut hadir, mengapresiasi keberadaan PSHW-TM di lingkungannya. Ia menyebut PSHW-TM telah banyak berkontribusi positif, salah satunya dengan kegiatan kerja bakti membersihkan lapangan yang sebelumnya dipenuhi semak belukar.

“Ini wujud nyata dari kepedulian anak-anak SH terhadap lingkungan. Kami sangat mendukung dan berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut,” ujarnya.

Sementara itu, KH Ahmad Najib dalam tauziahnya mengingatkan pentingnya membangun mental yang kuat, kedisiplinan, dan keteguhan hati bagi generasi muda agar mampu meraih kesuksesan dalam setiap langkahnya.

Babinsa Kalipecabean, Serda Yahya Firmansyah, juga menyatakan dukungannya terhadap kegiatan positif yang dilakukan para pemuda.

“Generasi muda adalah aset bangsa. TNI akan terus mendukung dan membina setiap langkah positif yang mereka lakukan,” tegasnya.

Acara halal bihalal kemudian ditutup dengan peragaan seni pencak silat oleh saudara PSHW-TM, baik teknik tangan kosong maupun menggunakan senjata, dan diakhiri dengan saling bersalaman antar saudara.((RED))

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari