Ibu-ibu Persit dan Koramil 0816/01 Sidoarjo Bagikan Takjil untuk Pengguna Jalan

InfoSidoarjo – Ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 02 bersama personel Koramil 0816/01 Sidoarjo menggelar aksi sosial berbagi takjil di bulan Ramadan 1446 H. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu (20/3/2025) sore ini digelar di depan Makoramil 0816/01 Sidoarjo, Jalan Pahlawan, Kecamatan Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo.

Pembagian takjil ini mendapat antusiasme tinggi dari para pengendara motor dan pejalan kaki yang melintas. Mereka menerima paket takjil yang disalurkan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat yang masih berada di perjalanan saat waktu berbuka tiba.

Danramil 0816/01 Sidoarjo, Kapten Cke Kamsuri, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mencari keberkahan sekaligus berbagi kepada sesama di bulan suci Ramadan.

“Kegiatan ini sebagai upaya mencari keberkahan dan saling berbagi antar sesama di bulan suci Ramadan yang penuh rahmat dan berkah. Hari ini, Koramil 0816/01 Sidoarjo membagikan sebanyak 100 paket takjil,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa takjil diberikan kepada masyarakat yang kebetulan masih dalam perjalanan, seperti pekerja yang pulang kerja atau pengguna jalan lainnya.

“Ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat sekitar saat menjelang berbuka puasa,” tambahnya.

Selain sebagai aksi berbagi, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat silaturahmi antara personel Koramil dengan masyarakat.

“Kami berharap kegiatan bagi-bagi takjil ini dapat mempererat kebersamaan antara TNI dan masyarakat serta membawa manfaat bagi mereka yang membutuhkan,” pungkasnya.

Kegiatan berbagi takjil ini diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi masyarakat selama bulan Ramadan.((RED))

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari